Resolusi di tahun 2011


Teman teman, kita kan baru saja memasuki tahun yang baru nih. Segala sesuatu nya harus kita persiapkan dong tentunya. Termasuk kesalahan kesalahan di tahun yang sudah sudah, jangan sampai kita mengulanginya lagi. (masa salah mulu sih hehe). Apalagi saya sebagai mahasiswa SI (Sistem Informasi) yang hampir setiap harinya berhubungan dengan komputer,  pasti pernah melakukan berbagai kesalahan juga di seputar komputer. Misalnya masalah password dan lain sebagainya. Nah saya disini akan memberikan beberapa resolusi di tahun yang baru ini supaya kita tidak mengulangi kesalahan-kesalahan yang pernah dilakukan di tahun sebelumnya.

  • Berhati-hati lah dalam berpassword
            Masalah inilah sepertinya yang paling berpengaruh dan paling penting, karena berhubungan dengan privacy kita. Sebenarnya lumayan mudah dalam berpassword ini, anda tinggal mengikuti aturan berpassword yang baik dan benar. Yaitu dengan tidak memberitahukan password kepada orang lain siapapun itu, dan tidak meletakannya sembarangan. Gunakan password yang berbeda dalam setiap layanan yang membutuhkan password. Lalu sebagai tambahan gantilah password sesering mungkin.

  • Tangani masalah komputer secara lebih ilmiah
            Janganlah tergesa-gesa dalam mengambil suatu keputusan. Tanganilah secara lebih ilmiah. Telusuri masalahnya secara step by step. Ambillah screenshot pesan error atau tulis pesan tersebut dan catat hal yang dilakukan sehinnga masalah itu bisa terjadi. Berhentilah menggunakan intuisi yang mendorong anda mengambil keputusan yang salah. 

  • Bersih-bersih
            Lakukanlah sedikit bersih bersih pada komponen hardware anda. Coba buka casing komputer anda, adakah kotoran didalamnya? Begitu pula dengan sela sela keyboard anda dan mouse anda. Walaupun kita bukan office boy, toh gak ada salahnya kan melakukan sedikit pembersihan.

  • Back-up data
            Pem-back-up-an data ini sangat penting dilakukan kalau perlu sesering mungkin. Coba bayangkan ketika harddisk di komputer kita mengalami masalah dan tidak bisa berfungsi lagi. Dan tak seorang pun bisa memperbaikinya. Sebelum hal ini terjadi, langkah yang paling tepat yang bisa dilakukan adalah back-up semua data anda.

  • Protection
            Beri protection pada pc kita. Seperti anti virus, anti spy ware, dan lain sebagainya. Jangan biarkan virus virus berdiam diri atau beranak pinak di komputer kita, yang nantinya data penting kita yang akan digerogoti. Proteksilah seketat-ketatnya.


Comments

Popular posts from this blog

Apa Itu Kaskus

3 Tingkatan Cinta dan Berbagai Bentuk Cinta

Apa itu Desk Checking? Pengecekan Meja-kah?