Tak Kenal Maka Tak Kenal


Pada suatu hari, sekumpulan manusia sedang berkumpul di suatu tempat yang penuh dengan keramaian. Penuh dengan bermacam-macam kata yang terlontar dari mulut mereka. Baik buruk-pun semua menjadi satu. Tanpa memandang perbedaan dan selalu menjunjung tinggi persahabatan, sepertinya..

Ramai.. Saat itu memang sedang sangat ramai. Mereka sibuk dengan kegiatannya masing-masing, atau paling tidak dengan teman sebelahnya. Kalian jangan kaget, memang kenyataannya seperti ini..

Padahal kita bisa mencari beberapa topik untuk dibicarakan. Dan pastinya banyak topik yang bisa dibicarakan. Topik yang dapat menyebar luas. Andaikata setiap pembicaraan ditulis ke dalam suatu kertas, maka akan terbentuklah satu buku dari kumpulan kertas tersebut.

Namun, sepertinya mereka malu. Gadis-gadis cantik-pun mereka biarkan terlintas di hadapan mereka. Lewat dan hanya lewat.. Berlalu dan begitu selalu.. Dan akhirnya hilang dan terbayang..

Siklus ini pun selalu berulang-ulang.
Ibaratnya mereka seperti berkata tanpa ada sepatah kata pun yang keluar. Berinteraksi tanpa ada aksi. Melihat seakan-akan tak melihat apa-apa !!

Mau sampai kapan kita hanya bertatapan dan menaruh harapan? Mau sampai kapan kita hanya saling memandang dan selalu mencoba untuk mencuri pandang? Mau sampai kapan kita hanya melihat tanpa mencoba untuk menjadi lebih dekat?

Jangan siakan seseorang yang terlintas di depan mata kalian. Mari berkenalan..

Comments

Popular posts from this blog

Apa Itu Kaskus

3 Tingkatan Cinta dan Berbagai Bentuk Cinta

Apa itu Desk Checking? Pengecekan Meja-kah?